4.19.2013

Abu-abu



Hidup ini bukan hanya soal Hitam dan Putih, selalu ada abu-abu diantaranya.


Kita tau bumi tak pernah berhenti berputar hanya untuk menghormati kesedihan seseorang. Ada masa dimana peduli hanya menjadi sebuah kata ketika makna dan apa yang nyata dihadapkan pada selisih yang muncul belakangan. Ada masa dimana teman akan lupa persisnya bagaimana saling menjaga dan menyayangi ketika porsi diukur dalam tataran normal kepala-per kepala.

Pergeseran makna akan sangat banyak terjadi saat kita lupa tentang dimana asal dan bagaimana muasal diangkat kepermukaan.

Siapa yang bisa jamin ingatan?

Ingatan akan sangat mudah kita bumbui dengan pengharapan-pengharapan dan sedikit kamuflase-kamuflase soal bagaimana ini sebenarnya dan bagaimana ini amannya.

VOILA!!

Kenangan jadi tak murni lagi, tak mutlak lagi kebenarannya.

Ada yang bisa dilakukan, ...

Berbesar hati, mengampuni harapan-harapan yang berlompatan, menerima keinginan-keinginan sebagaimana adanya, dan memaklumi keterbatasan diri, akui kejujuran sebagai kebenaran mutlak.

Hidup tak melulu bicara baik-buruk dan benar-salah sesuai etika moralitas manusia. Hidup juga soal bagaimana melakonkan peran manusia dengan manusiawi secara kodratnya.

Ingat .. “ Segala sesuatu terjadi dengan suatu tujuan “

Mereka yang batinnya penuh keelingan dan keterjagaan yang bisa melihat.







Missing link doesn’t exist
By: Mel 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar